saya Muhammad Solihin mau cerita nih tentang pengalaman saya mengikuti Lomba Cerdas Cermat Sejarah dan Purbakala Sumatera Selatan,, to the point,,
Lomba Cerdas Cermat Sejarah dan Purbakala Se-Sumatera Selatan Tahun 2011, lomba yang baru pertama kalinya diadakan di sumsel bahkan nasional
Landasan :
Dalam rangka pembangunan sektor pariwisata dan pelestarian nilai-nilai sejarah, sosial dan budaya bangsa yang heterogen dalam bingkai Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI), Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Provinsi Sumsel menggelar kegiatan Olimpiade Kebudayaan 2011, 26-27 Oktober 2011 di Graha Budaya Gedung kesenian Sumsel Jakabaring.
Peserta :
Olimpiade Kebudayaan sendiri diikuti 15 kabupaten/ Kota di Sumsel, dengan mempertandingkan, lomba tutur cerita sejarah dengan peserta umum baik pelajar, mahasiswa dan pelaku seni. Kemudian lomba cerdas cermat bidang sejarah dan purbakala tingkat SMA/SMK se-Sumsel.
juara 1 dari merah, hijau, dan biru akan dikelompokkan untuk merebutkan juara 1,2 dan 3.
juara 2 dari merah, hijau, dan biru akan dikelompokkan untuk merebutkan juara 4,5,dan 6.
juara 3 dari merah, hijau, dan biru akan dikelompokkan untuk merebutkan juara 7,8 dan 9.
dalam perlombaan dibag menjadi 2 babak,
- babak pertama setiap kelompok diberi satu amplop (soal jatah) yang terdiri atas soal pilihan ganda 10 soal, jika kelompok bisa menjawab soal akan mendapat poin 100, tetapi jikayang mendapat soal jatah tidak bisa menjawab maka akan dilempar ke kelompok yang lainya secara berurutan tanpa pengurangan nilai atau min jika salah.
- babak kedua soal rebutan yaitu berisi 10 soal pilihan ganda untuk babak penyisihan(merah, hiaju, biru) dan 20 soal pilihan ganda untuk perebutan juara 1-9 untuk babak final dengan sistem pencet atau tekan bel dan pengurangan nilai 100 jika salah dan benar bertambah 100 poin.
- soal jatah 10 soal terdiri dari 3 soal tentang sejarah lokal, 3 soal sejarah nasional 1 soal sejarah asia tenggara dan 3 soal tentang budaya, baik lokal maupun nasional
- soal rebutan komposisinya sama dengan soal jatah, pada saat final ditambah 10 soal lagi dari panitia,
- sejarah kerajan sriwijaya, mulai dari prasasti, raja, kebesaran sriwijaya,raja-raja dan lain sebagainya
- sejarah kota palembang, perang - perang di palembang, tokoh pahlawan palembang
- kesultanan palembang
- kerajaan hindu budha nusantara (singasari, melayu dll)
- perjuangan sebelum kemerdekaan (organisai-organisai pemuda, tokoh-tokoh pejuang)
- masa setelah kemerdekaan (orde lama, orde baru, masa reformasi, kabinet2 dll)
- sejarah Asia tenggara (Asean, perjanjian internasional, )
- kebudayaan nasional dan lokal (sastra-sastra, kebudayaan daerah kabupaten sumsel(paling banyak) dll)
- peninggalan purbakala dn penggolongannya
- SEA GAMES (karena waktu itu SEA GAMES XXVI 2011 diadakan di palembang dan jakarta )
pemenang Lomba Cerdas Cermat Sejarah dan Purbakala Se-Sumatera Selatan Tahun 2011
pemenang diambil juara 1-9 dengan penghargaan tropi, piagam dan uang pembinaan. berikut urutanya dari 1-9
- SMAN 4 Lahat
- SMAN Sumsel Sampoerna Academy (Palembang)
- SMAN 1 Belitang (OKU Timur)
- SMAN 3 Kayuagung (OKI)
- SMAN 1 Muara Enim
- SMAN 2 Banyuasin
- SMAN 2 Sekayu (Musi Banyuasin)
- SMAN 1 Pagar Alam
- SMAN 1 Pendopo Empat Lawang
demikianlah tadi informasi tentang Lomba Cerdas Cermat Sejarah dan Purbakala Se-Sumatera Selatan Tahun 2011 yang diadakan oleh Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Provinsi Sumsel yang rencananya akan diadakan secara rutin tiap tahunnya, ucapan terimaksaih kepada panitia dan juri, dan penulis artikel ini meminta maaf jika ada kesalahan data terutama daftar pemenang, silahkan komenta jika ada kesalahan.
semoga informasi ini bermanfaat, JAYALAH SEJARAH INDONESIA !!
ayo sejarah indonesia,, terutama sejarah sriwijaya,,,
jayalah sejarah,,
sejarah indonesia adalah jati diri bangsa yang penuh semangat perjuangan untuk kesejahteraan bangsa dan negara kita,, cayo sejarah
Assalamualaikum boleh bagi kontaknya bang. Saya perwakilan dri SMA N 1 Belitang yg waktu itu juara 3 bang.
Assalamualaikum boleh bagi kontaknya bang. Saya perwakilan dri SMA N 1 Belitang yg waktu itu juara 3 bang.